Tuesday, January 27, 2009

JULIEN
Makanan khas Rusia




Salah satu makanan khas Rusia yaitu Julien, tapi bukan merupakan makanan utama, hanya sebagai Appetizer saja. Dimakannya saat masih panas... whuiii lezaaat sekali !! Pembuatannya sangat simpel, tidak terlalu sukar dan bahan-bahannya tidak terlalu banyak macamnya.

Bahan :

Jamur kancing : 1/2 kg
Smetana/susu asam (souer cream) : 450 gr
Mayonais : 250 gr
Bawang bombay : 3 siung (diiris kecil-kecil)
Keju Mozarella : 450 gr (parut), sisakan 150 gr untuk taburan diatasnya
Mentega untuk menumis
Merica, garam dan gula : secukupnya
Tempat Julien, kalau tidak ada bisa memakai pirex tahan panas atau loyang

Cara membuat :

1. Jamur kancing setelah dicuci dipotong kecil-kecil
2. Tumis bawang bombay, masukkan jamur, masak sampai airnya habis
3. Tambahkan merica, garam dan gula
4. Setelah dingin, ambil tempat yang besar, campur jadi satu, dengan smetana, mayonaise, dan keju.
5. Masukkan ke dalam tempat Julien. Taburkan diatasnya keju parutan tadi.
6. Panggang dalam oven selama 20 menit.
Untuk 20 porsi

Catatan :
Lebih enak memakai jamur segar bukan jamur kaleng.

Selamat mencoba...






by : MG/DB

2 comments:

Elsa said...

kayak bubur ya Bu?

Tim Redaksi : Siti Julaeha, Fai Wisnu said...

kalau masih panas iya, tapi klo dingin jadi agak mengeras, karena keju nya sudah tidak mencair.