Tuesday, June 30, 2015



KEINDAHAN KARYA SENI DI ACARA MEET & GREET IWC MOSKOW  

    
Seni adalah bahasa yang universal. Ia dapat dimengerti oleh semua orang tanpa mengenal bangsa dan bahasa. Keindahan sebuah karya seni tidak pernah lekang dimakan waktu.

Sebagai bentuk penghargaan kepada para seniman sekaligus upaya penggalangan dana untuk amal, maka pada tanggal 21 Mei 2015 bertempat di St Andrews Anglican Church and Centre - Moscow, International Women's Club (IWC) Moscow menggelar pameran karya seni yang dihasilkan oleh para anggota yang memiliki bakat seni baik di bidang fotografi, seni lukis, seni mozaik, sulam pita dan lain-lain. Sebagian hasil penjualan karya seni ini akan disumbangkan untuk proyek amal di lingkungan Moskow dan sekitarnya.

Ibu Tenny Edison sedang melayani pengunjung

DWP KBRI Moskow pun tidak menyia-nyiakan kesempatan ini. Ibu Tenny Edison yang memiliki kemampuan fotografi cukup baik didaulat untuk memamerkan sekaligus menjual foto-foto hasil karyanya di acara tersebut.

Beragam foto pemandangan hingga tokoh kartun terkenal dipamerkan di stan Indonesia. Lucunya ekpresi wajah Masha, Shrek, dan Po (tokoh utama dalam Kungfu Panda) yang menyatu dengan alam cukup banyak menarik perhatian pengunjung. Bahkan ketika stan kita sudah tutup dan sudah mulai berkemas, masih ada saja pengunjung yang ingin membeli foto.

Dibawah ini adalah 2 dari beberapa foto pemandangan yang dipamerkan. Foto ini diambil di daerah Moskow dan Spanyol.



Dan di bawah ini adalah foto tokoh kartun kesukaan anak-anak. Ya, Masha dan Shrek! Lucu ya mereka...!




Alhamdulillah...meskipun baru pertama kali mengikuti pameran, tapi apresiasi dari pengunjung cukup tinggi. Semoga untuk kedepannya akan banyak lagi acara-acara pameran seperti ini.

Beberapa ibu dari DWP Moskow yang ikut menemani

Sampai jumpa di acara IWC berikutnya. Selamat berkarya!

No comments: